Are You OK (English to Indonesian Translation) - Bab 28
Bab 28. 【PENUNDAAN】 Empat
【Tiga Puluh Delapan】
“Yang Mulia, kami baru saja menerima berita bahwa pengkhianat di grup secara diam-diam menyimpan amunisi, sepertinya dia terpengaruh oleh Liga Bela Diri. Orang-orang memenjarakannya dan meginterogasinya,” kata Jiao Jiaoran.
Zhou Rongqi mengangkat alisnya, “Mengapa kamu memberitahuku hal sepele semacam itu?”
Jiao Jiaoran tersenyum seolah dia sedikit malu, “Pengkhianat itu adalah ajudan Jenderal Wang, sementara Jenderal Wang dulunya adalah bawahan Yang Mulia …… jadi kupikir lebih baik masalah ini――”
Zhou Rongqi berkata, “Aku mengerti.”
Jiao Jiaoran menyembunyikan ekspresinya dan hendak undur diri ketika dia melihat belati tergantung di pinggangnya dengan sudut matanya, dan berhenti.
“Apa?” Zhou Rongqi menurunkan pandangannya, “Oh, ini hadiah pertemuan dari Zuo Dao terakhir kali.”
Jiao Jiaoran berkata, “Ketika Zuo Dao menyeberang kemari, dia membawa beberapa senjata elit bagi kita untuk belajar teknik menempa dunia ini. Yang Mulia, maafkan aku karena mengatakannya, tetapi semua senjata itu direndam dalam darah manusia selama ratusan ribu tahun. Aku khawatir senjata-senjata itu kurang lebih tidak menyenangkan. Tentang ‘Kuas Angin Musim Semi’ ini, aku mendengar bahwa semua pemiliknya menjadi tua sendirian kalau tidak mati muda, dan itu juga adalah beberapa kematian yang sangat tragis ……” Dia menyeret kata-katanya, “Yang Mulia sebaiknya berhati-hati.”
Zhou Rongqi tertawa kecil dan ekspresi Jiao Jiaoran berubah.
Zhou Rongqi berkata, “Bukan urusanmu.”
【Tiga Puluh Sembilan】
Setelah Jiao Jiaoran pergi, Zhou Rongqi berbalik, “Apakah kau dengar itu?”
Sebuah suara ringan datang dari belakang rak buku, Li Ke berjalan keluar dengan ekspresi yang rumit, dan menuangkan secangkir teh lagi untuk Zhou Rongqi, “Kurasa dia tidak baik. Ini jelas pengasingan, dia ingin memotong sayap Anda.”
“Tentu saja dia tidak baik, Grup Perintis harus mendukungku, seorang pribumi, untuk naik takhta jika mereka ingin meyakinkan orang-orang, membuat gaun pengantin untuk orang lain 1 , mereka menderita kerugian besar.”
Li Ke menggertakkan gigi dan berkata pelan, “Yang Mulia, mengapa mengarungi air berlumpur ini? Bukankah Anda pernah terlahir kembali dan menyerah di kehidupan sebelumnya ……”
“Justru karena aku pernah terlahir kembali, tidakkah kau mengerti?”
Li Ke membeku.
Zhou Rongqi menyesap tehnya, “Dalam kehidupan terakhir, aku menyerah membunuh kaisar, dan harus hidup sampai aku mati secara alami sebelum kembali ke pertemuan pertama denganmu. Kehidupan itu, meski aku hidup sederhana dan terpencil, aku masih sadar akan berakhirnya rezim kuno.”
“……”
“Aku tidak perlu kehilangan nyawa jika itu hanya belalang sembah yang mencoba menghentikan kereta. 2 Tapi, karena aku sudah tahu bahwa kaisar digariskan untuk mati oleh takdir, yang membuatku bertemu dengan Grup Perintis dalam kehidupan ini, maka bukankah tepat bagiku untuk mengambil kesempatan dan mengakhiri hidupnya dengan tanganku sendiri?”
【Empat Puluh】
Li Ke membuka dan menutup mulutnya, berkata setelah beberapa saat, “Tapi, bisakah Anda meramalkan bahwa pada akhirnya, yang mana di antara Grup Perintis dan Liga Bela Diri yang akan mengambil alih negara?”
“Aku tidak bisa.” Zhou Rongqi tersenyum, “Dan aku tidak peduli.”
“……”
“Entah itu kehidupan sebelumnya atau kehidupan ini, aku tidak tertarik pada takhta, dan hanya ingin menyaksikan kaisar mati. Dia mati dan kita bisa pergi.”
Li Ke menatapnya dengan tatapan kosong. Zhou Rongqi melembutkan nadanya dan melanjutkan, “Selain itu, jika transmigrator berkuasa, mereka dapat menciptakan kembali dunia ini menjadi tempat yang lebih mirip dengan tanah airmu.”
Li Ke hampir menangis.
Dia benar-benar ingin bertanya: Negara ini hancur, jiwa-jiwa yang hidup dalam kesengsaraan, apakah itu sepadan?
Tapi, kalimat ini sama sekali tidak keluar dari mulutnya. Bukan karena dia tidak berani, tapi karena itu sudah tidak ada artinya.
【Empat Puluh Satu】
“Leluhur,” 3 kata Xie Liang.
“Leluhur, kamu belum menulis sepatah kata pun selama tiga hari. Apakah kamu menangkap perasaannya hari ini?”
Dalam perjalanan pulang dari acara penandatanganan, Fan Aiguo mengunci dirinya di dalam kereta, dan mengabaikan siapa pun yang berbicara dengannya.
Xie Liang memanggilnya berkali-kali dengan menunggang kuda, tetapi tidak mendapat tanggapan, dan hanya bisa menggantikan sang kusir, duduk di depan tirai kereta dan mengendalikan kemudi. Dia memaksa dirinya untuk menjadi terapis yang sabar, yang membuatnya tampak seperti dia sedang berbicara pada dirinya sendiri jika dilihat dari jauh.
“Jika kamu terus buntu seperti ini, kita berdua akan mati. Mari kita bicara tentang kehidupan.”
……
“Aku menempatkan diriku pada posisimu, tekanannya benar-benar berat. Selalu ada orang-orang yang menghinamu di dunia ini, tapi itu bukan apa-apa, bukankah masih banyak penggemar sejati? Meskipun kamu memang tidak memiliki banyak bakat sastra——” Xie Liang memukul dirinya sendiri, “Tapi, setidaknya ada peningkatan.”
……
“Adapun untuk melampaui Pecinta Kupu-kupu, itu tidak lain adalah ucapan santai Lou Zhu, cobalah yang terbaik.” Xie Liang berbalik, menatap tirai dan berkata dengan nada tulus setelah memilih dengan hati-hati kata-katanya, “Setidaknya aku selalu percaya padamu.”
……
“Fan Aiguo? Jika kamu masih tidak menanggapi, aku akan masuk dengan paksa.”
Keheningan memenuhi dalam tirai. Kegelisahan melonjak di hati Xie Liang, dia mengangkat tirai dengan terburu-buru, hanya untuk menemukan bahwa Fan Aiguo sedang berbaring dengan anggota tubuhnya di semua tempat, mendengkur.
Xie Liang menarik kendali kudanya dengan kaget, menusuk lantai kereta tepat di sebelah leher Fan Aiguo dengan pedangnya, dan meraihnya sebelum mengangkat telapak tangannya, “Aku tidak akan menahan diri lagi, aku akan memukulmu sampai mati sebelum menyerahkan diriku.”
“Jangan, jangan, jangan!” Fan Aiguo sangat takut, “Aku mendapat pencerahan dalam mimpiku dan memikirkan akhir yang sempurna yang akan tercatat dalam sejarah.”
【Empat Puluh Dua】
Mendengar bahwa Shanbo tidak mati, pikiran Yingtai menjadi kosong. Dia bergegas ke rumah jerami untuk menemukannya, namun orang tersebut telah pergi dan ruangan itu kosong, dengan hanya sebuah surat di atas meja, tertulis: “Dunia berjalan sebagaimana adanya, kurang dari mimpi yang tidak pernah berakhir, sekarang aku akan kembali bersama angin, kau jangan merindukanku.”
Yingtai menangis, “Dia akan kembali ke zamannya. Dunia ini tidak memiliki kedamaian yang dia cari, dunia ini tidak pantas untuknya.” Tapi, apakah dia akan menikah dan menghabiskan sisa hidupnya dalam penyesalan? Tidak, dia bersumpah untuk mencarinya. Yingtai bergumam pada dirinya sendiri, “Besok, aku akan memikirkan cara untuk mendapatkannya kembali. Bagaimanapun, esok adalah hari lain.”
Yingtai mengembara sendirian dan segera menghilang. Ma Wencai tidak dapat menemukannya di mana pun dan akhirnya datang ke rumah jerami, memegang surat itu, dan memeriksanya. Tiba-tiba, dia menemukan bahwa sisi belakang kertas itu penuh dengan kata-kata. Ma Wencai membaca beberapa baris, yang mengejutkannya, itu adalah puisi yang meramalkan nasib keluarga Zhu dan keluarga Ma. Baris terakhir tertulis: “Mereka yang bisa melihat, meninggalkan dunia fana; mereka yang terobsesi, mati sia-sia. Sungguh sebuah pemandangan burung yang kembali ke hutan saat makanan habis, meninggalkan tanah yang suram, bersih, dan murni.”
Baru setelah itu Ma Wencai mengerti, bahwa kota diperkirakan akan musnah oleh angin pada saat yang tepat ketika dia akan selesai membaca puisi itu, karena ras yang dihukum seratus tahun kesendirian tidak memiliki kesempatan kedua di bumi.
(Tamat)
【Empat Puluh Tiga】
Xie Liang mengangkat kertas konsep, dua aliran air mata mengalir dari matanya.
Xie Liang terisak, “Terlalu tragis, hanya sebuah mahakarya, merangkul semuanya. Ini milikmu sendiri?”
Fan Aiguo tidak berubah warna, “Sekarang iya.”
“……”
【Empat Puluh Empat】
Fan Aiguo menemukan akhir yang kekal entah dari mana dan merasa seolah-olah dia sedang menunggangi kesuksesan, membengkak ke tingkat di mana dia akan melayang ke tengah udara saat menarik napas.
Keesokan harinya selama sesi penandatanganan, saat para penggemar mengungkapkan kecintaan mereka pada Tukang Kebun Berperut Hitam Jatuh Cinta Padaku, Fan Aiguo tersenyum dengan rendah hati, “Ini hanya keributan tentang hal yang tidak penting.”
“Ahhh——” Penonton melemparkan saputangan brokat dan kantong parfum.
Sudut mulut Xie Liang bergerak-gerak.
Setelah acara tanda tangan, Fan Aiguo dalam suasana hati yang baik, dan berkata dengan ramah kepada prajurit penjaga, “Terima kasih atas kerja kerasmu.”
“Bukan apa-apa.” Prajurit itu dengan malu-malu menundukkan kepalanya dan tersenyum, “Adik perempuanku dulu adalah penggemar buku Tuan Fan.”
Fan Aiguo hampir melayang di langit, dia dengan hangat berkata, “Sungguh kebetulan, bagaimana kalau aku memberi tanda tangan untuknya?”
“Terima kasih banyak.” Prajurit itu tersipu, “Aku akan memastikan untuk membakarnya untuknya.” 4
“……”
Xie Liang menatap Fan Aiguo yang ketakutan.
Prajurit itu berkata, “Buku ini ditulis dengan baik. Jika tidak ada perang di dunia fana ini, saudara perempuanku akan dapat hidup sampai hari ini, dan menerima tanda tangan Tuan Fan dengan tangannya sendiri.”
Xie Liang berbicara untuk meringankan kesulitan, “Roh saudara perempuanmu di surga, kurang lebih akan merasakan penghiburan.”
Fan Aiguo dengan kaku mengambil kuas dan menandatangani namanya, akhirnya mengatur bahasanya, “Aku hanya berharap hari ketika pribumi dan transmigrator hidup damai untuk datang lebih cepat, tanpa konflik dan peperangan lagi di dunia ini.”
Mata prajurit itu langsung memerah, “Tuan Fan orang mulia dan adil, benar-benar Buddha yang hidup.”
“……”
Prajurit itu berkata, “Anda memberiku tanda tangan, meskipun aku tidak punya apa pun untuk membalas budi. Aku dapat mengawal Anda dan berjalan-jalan sebentar di sekitar kota.”
Xie Liang memeriksanya dari atas ke bawah dengan kewaspadaan, tetapi Fan Aiguo tiba-tiba teringat sesuatu dan bertanya, “Bisakah kamu membawaku ke tempat yang tinggi? Tempat yang memiliki pemandangan kota dari atas serta dapat melihat gunung dan awan terhubung bersama.”
【Empat Puluh Lima】
Long Daxia berjalan ke ruang medis dan melepas pakaiannya yang berlumuran darah.
Meskipun Liga Bela Diri memutus pasokan senjata Grup Perintis untuk beberapa kali, mereka mengirim lebih banyak orang ke sana sebagai ganti rugi, dan membantu para transmigrator menyerang kota. Mengandalkan keterampilan seni bela dirinya, Long Daxia adalah yang pertama menyerang setiap kalinya, memasuki hujan peluru seolah-olah tidak ada yang perlu dikhawatirkan, dan telah memberikan kontribusi yang cukup banyak. Namun, bagaimanapun juga, dia adalah makhluk fana yang terbuat dari daging, saat jumlah pertempuran meningkat, cedera tidak bisa dihindari.
“Aku telah merepotkan Dokter Tao,” Long Daxia berkata dengan suara pelan.
Tao Zhongchi mengoleskan obat pada luka di bahunya dan dengan lembut menjawab, “Ini bukan masalah besar, istirahatlah lebih banyak dalam beberapa hari ke depan, jangan bertarung dan membunuh lagi.”
Long Daxia tidak mengatakan apa-apa.
Tao Zhongchi berkata, “Tidak bisa melakukannya?”
Long Daxia menggelengkan kepalanya. Tao Zhongchi menghela napas, “Bagaimana bisa seseorang begitu putus asa?”
Long Daxia memaksakan senyum pahit, “Di masa lalu, aku tidak pernah percaya pada omong kosong seperti mengakhiri perang dengan perang.” Tapi, dia tidak melanjutkan bicara.
Tao Zhongchi tidak bertanya lagi dan menunjuk dengan jarinya, “Setidaknya perlu diingat, bahwa ada seseorang yang menunggumu kembali hidup-hidup.”
Mata Long Daxia mengikuti jarinya dan mendarat di sosok yang tertidur di balik tirai kasa, tatapannya tenang.
【Empat Puluh Enam】
“Di sinilah tempat tertinggi di seluruh kota.” Prajurit itu menyeringai, “Cuaca hari ini bagus, cocok untuk melihat pemandangan.”
Dia langsung membawa Fan Aiguo ke atas menara gerbang.
Melihat ke bawah, meskipun beberapa toko tutup dan ada lebih sedikit kereta di jalanan, pohon dedalu masih hijau, pegunungan musim semi masih bergulung, semuanya masih tampak subur dan hangat seolah-olah perang tidak berpengaruh apa pun.
Xie Liang sedang tidak dalam suasana hati untuk mengapresiasi. Dia melihat sekeliling sebelum memeriksa tentara yang mempertahankan kota mondar-mandir, tapi dia masih merasa tidak tenang, dan mendesak setelah berjalan-jalan sebentar, “Apakah kamu sudah selesai?”
Fan Aiguo tidak menjawab.
Xie Liang mengerutkan kening dan merendahkan suaranya, “Masih belum cukup melihat? Jika kamu ingin mencari bahan, kamu bisa menemukan yang lain――” Namun, sebelum dia bisa menyelesaikannya, dia melihat ekspresi Fan Aiguo.
Berdiri diam, Fan Aiguo menatap ke arah yang berlawanan.
Prajurit itu juga melihat pemandangan di luar gerbang kota dan menggaruk kepalanya, “Jangan takut, semua terjadi setengah tahun yang lalu, wilayah ini tidak lagi berperang. Hanya saja kepala prefektur mengalahkan Grup Perintis dan tidak membiarkan pengungsi masuk ke kota.”
Embusan angin hangat lewat, meniup pasir dari tembok kota yang belang-belang.
Xie Liang memejamkan mata dan dengan kuat meraih Fan Aiguo, “Ayo pergi.”
Fan Aiguo berbalik, sedikit terhuyung, dan memberikan pandangan terakhir pada tanah hangus di kejauhan, yang dulunya merupakan kota, sebelum berjalan menuruni menara bersamanya.
Musim semi mekar dengan sempurna, matahari yang cerah menyinari semua menjadi berkilau
【Empat Puluh Tujuh】
mayat berkilauan dan sisanya kelaparan.
【Empat Puluh Delapan】
“Leluhur,” kata Xie Liang.
“Leluhur, apa yang kamu lakukan? Liga Bela Diri sangat mendesak manuskrip itu sampai-sampai mereka hendak memenggal kepalaku. Kamu sudah menyelesaikannya, mengapa kamu masih belum mengirimkannya dan mengeluarkan kita dari lautan penderitaan ini?”
……
“Fan Aiguo.”
……
Xie Liang menghela napas, mengangkat tirai dan masuk ke dalam.
Fan Aiguo telah kembali ke keadaan hantu mengembara dengan lingkaran hitam di sekitar matanya dan sedang duduk di sudut kereta dengan kaki bersilang, mencoret-coret sesuatu. Kertas konsep yang kusut sudah terisi setengahnya, namun ketika seseorang melihat lebih dekat, mereka bisa melihat bahwa semua barisnya tercoreng oleh noda tinta.
Kereta itu berayun maju mundur, Xie Liang menatapnya dan berkata, “Apakah kamu dirasuki oleh Long Daxia?”
“Apa?” Fan Aiguo mengangkat kepalanya seolah-olah baru saja bangun dari mimpi.
“Angin yang menderu dan air yang membekukan 5 tertulis di seluruh wajahmu, terlihat aneh.”
“……”
Xie Liang berkata, “Apakah kamu ingin menulis ulang akhirnya?”
Fan Aiguo terdiam beberapa saat, “Mn.”
Xie Liang berkata, “Kenapa? Apakah yang sebelumnya tidak bagus?”
“Sangat bagus.” Fan Aiguo tersenyum kecut, “Sangat bagus sampai aku tidak akan bisa menulis yang lebih baik bahkan di kehidupanku selanjutnya. Satu-satunya hal yang tidak bagus adalah itu bukan dari diriku.”
Fan Aiguo membuang kertas konsep dan bertemu dengan mata Xie Liang, ekspresinya hampir bingung, “Aku tidak memiliki apa pun yang ingin aku katakan di masa lalu, tetapi sekarang aku tiba-tiba memilikinya. Namun, apa yang bisa aku katakan? Siapa yang mau mendengarkan?”
【Empat Puluh Sembilan】
Xie Liang diam-diam mengintip ke arah Fan Aiguo untuk beberapa saat sebelum duduk berhadap-hadapan dengannya. Dia meletakkan dagunya di atas tangannya, “Di masa lalu, kupikir aku tidak akan pernah bisa menjadi Long Daxia. Kami berdua adalah pendekar pedang, tapi sementara Long Daxia bisa menghabisi ribuan pasukan sendirian, aku dijebak dan dicari-cari selama setengah tahun, dan harus bergantung padanya untuk diselamatkan.”
Dia tidak peduli apakah Fan Aiguo mendengarkan atau tidak, dan melanjutkan, “Belakangan, kupikir tidak apa-apa meskipun aku tidak bisa menjadi Long Daxia. Justru karena aku dijebak dan harus membuktikan bahwa aku tidak bersalah seperti tikus yang tenggelam, Liga Bela Diri mampu menyingkirkan pengkhianat itu. Walaupun hanya masalah sepele, aku tetap melakukannya sendiri. Berapa banyak orang di dunia ini yang dapat dikenang setelah kematian mereka? Mungkinkah tidak ada orang yang tidak pantas untuk hidup?”
“……”
Xie Liang berkata, “Jika kamu ingin menulis sesuatu, silakan tulis. Tidak perlu berpikir untuk melampaui siapa pun. Meskipun hanya satu orang yang mendengarnya, itu tetaplah tanda yang kamu tinggalkan.”
【Lima Puluh】
Shanbo menginjak-injak reruntuhan kota sambil membawa barang bawaan di punggungnya dan berbalik untuk melihat gerbang Kediaman Zhu yang roboh.
Yingtai berkata, “Setelah pergi, tanggal kembali tidak bisa ditentukan lagi.” Shanbo meraih lengannya dan tersenyum, “Kau dan aku terhubung dengan satu hati, apa yang perlu ditakuti?” Yingtai menatapnya, meskipun semuanya berada dalam api perang dan dia berpisah dengan keluarganya, berdiri bersama dengannya membuatnya merasa seolah dunia di depan menjadi luas lagi, dan mau tidak mau menangis, tersenyum.
(Akhir dari bagian satu)
【Lima Puluh Satu】
……
“Aku sangat bodoh, sungguh,” 6 kata Xie Liang.
“Aku hanya mendorongnya untuk menuliskan akhir di pikirannya, namun aku tidak tahu bahwa yang ada di pikirannya bukanlah akhir,” kata Xia Liang.
Lou Zhu tertawa, “Bukankah itu bagus? Grup Perintis mendekati ibu kota, sudah waktunya bagi orang lain untuk duduk di kursi naga 7 . Babak pertama permainan selesai, tunggu babak berikutnya untuk datang ke panggung.”
Fan Aiguo terbatuk.
Lou Zhu berkata, “Tulis bagian keduamu dengan benar, lebih rajinlah menyerahkan manuskrip, jangan mempersulit Tuan Muda Xie. Organisasi membutuhkanmu agar bersinar. Untuk terbitan pertama, berapa banyak karakter yang sudah kamu tulis?”
【Lima Puluh Dua】
Fan Aiguo mengingat kertas konsep yang sepenuhnya hitam di atas meja dan menatap Xie Liang.
Fan Aiguo dengan tegas berkata, “Tiga ribu.”
【Penundaan · Selesai】
Catatan penulis:
- Dalam salinan fisik, ada bentuk huruf yang berbeda untuk pertunjukan-dalam-pertunjukan dari Fan Aiguo, JJ tidak memiliki fitur ini, jadi aku hanya bisa menjelaskan di sini, “mayat berkilauan dan sisanya kelaparan” ditulis oleh Fan Aiguo.
- Akhir “Pecinta Kupu-Kupu” palsu oleh Fan Aiguo, merupakan campuran dari elemen-elemen dari “Seratus Tahun Kesendirian”, “Lalu Bersama Angin”, “Impian di Bilik Merah”, dll.
Catatan penerjemah:
Klik tanda ↵ untuk kembali ke atas.
- Membuat gaun pengantin untuk orang lain: Kalimat singkat yang digunakan untuk menggambarkan seseorang yang berusaha keras melakukan sesuatu, hanya untuk memberi manfaat bagi orang lain.
- Belalang sembah mencoba menghentikan kereta: 螳臂当车 ― Ungkapan Cina yang berarti kekalahan mutlak ketika seseorang mencoba melakukan sesuatu yang tidak mungkin dilakukan dengan kekuatan mereka.
- Leluhur: Dalam konteks ini, istilah ini berarti “seseorang yang sulit dihadapi” dan digunakan untuk mengungkapkan kekesalan. Anggap saja sebagai kata yang setara dengan “dude” atau “bruh” dalam bahasa Inggris.
- Membakar barang untuk orang mati adalah tradisi di Cina. Diyakini bahwa orang akan dapat menerima hal-hal yang dibakar untuk mereka dan menjalani kehidupan yang lebih baik di sana.
- Angin yang menderu dan air yang membekukan: Mengacu pada puisi “Nyanyian Sungai Yi” oleh Jing Ke selama Periode Negara Berperang. Puisi ini adalah perpisahannya saat ia hendak berangkat dan membunuh Kaisar Qin, yang menggambarkan tekadnya dan bagaimana ia siap mengorbankan hidupnya demi misi dan negaranya.
- Ini adalah kutipan dari “Berkat” oleh Lu Xun. Yang menarik adalah, meskipun banyak direferensikan di buku lain untuk efek komedi, konteks asli dari baris ini sangat berat: Nyonya Xianglin mengatakan kalimat ini ketika dia mengingat bagaimana dia membiarkan putranya tinggal di luar sendirian, yang menyebabkan dia dimakan oleh serigala.
- Kursi naga: Takhta tempat kaisar duduk.
Comments for chapter "Bab 28"
NOVEL DISCUSSION
Support Foxaholic Global
Your donations will go towards site costs and management.
Individual translators usually have their own ko-fi buttons.