The Tragedy of The Villainess (English to Indonesian Translation) - Bab 130
BAB 130
Penerimanya adalah Grand Duke of Berg dan sumbernya adalah Duke of Polvas.
Seria dengan cepat membolak-balik kertas dan langsung terkejut.
‘Ini cukup sebanding dengan yang sebelumnya ditawarkan Duke Howard. Tapi memang sih ini masih bisa dibilang tawaran yang normal.’
Bunga Metis juga disebut di baris ketiga dari bab pertama. Hal-hal lain pun seberharga bunga Metis.
Mungkin alasan Berg setuju untuk mengambil kembali tanah Polvas itu sendiri adalah demi mendapatkan bunga Metis ini…. ‘Itu tidak benar, kan? Aku pikir jika memang benar maka hal ini jadi agak berlebihan.’ Tapi urutan daftar lainnya sedikit membuka mata.
“Lesche, kamu seharusnya memilih sesuatu selain Bunga Metis. Yang ini, yang ini, atau mungkin yang ini lebih baik?”
Lesche mengambil daftar kompensasi dari tangan Seria dan melemparkannya dengan ringan ke salah satu sudut meja.
“Aku senang aku tidak menunjukkannya padamu terlebih dahulu.” (Lesche)
“…Apakah aku terlihat seperti mayat di matamu?” (Seria)
Alih-alih menjawab, Lesche dengan ringan mengangkat Seria dan mendudukkannya di meja. Tatapan mereka bertemu. Mata merah Lesche, bermandikan cahaya lampu kantor, tampak bersinar dari berbagai sudut.
“Aku ingin menunjukkan kepadamu bagaimana hatiku terbakar setiap kali kamu tidak bisa bangun.”
“…Apakah itu sebabnya kamu memilih bunga Metis untukku?”
“Ya, Seria.”
Lesche meraih tangan Seria dan mengangkatnya ke dadanya. Dia bisa merasakan jantung Lesche berdetak di balik pakaiannya. Ujung jarinya menggelitik dada Lesche dan Seria merasa seperti sedang menyentuh hatinya dalam-dalam. Lesche menundukkan kepalanya dan perlahan mendekat ke wajah Seria…Seria menutup matanya secara spontan.
Seria akhirnya mendorong bibir Lesche, yang terus mengejar bibirnya, dan gadis itu menghela nafas ringan. Tangan Lesche meraih pergelangan tangannya.
Seria menatap mata Lesche dan berbisik.
“…Kamu bilang kamu membawa bunga Metis karena kamu khawatir dengan kesehatanku…” (Seria)
Pada saat yang sama, Seria menggesek paha Lesche dengan lututnya. Dia bisa merasakan kekuatan yang ada di tangan Lesche saat pria itu mencengkram pergelangan tangan Seria.
“Apakah kamu benar-benar khawatir?” (Seria)
“Aku tidak akan melakukannya jika kamu tidak mau melakukannya.” (Lesche)
“Apa kamu yakin?” (Seria)
Seria tersenyum nakal.
“Ini bukan tujuanmu yang sebenarnya, kan?” (Seria)
Jedanya hanya untuk sesaat. Begitu Seria berpikir bahwa mata Lesche tiba-tiba mendung, Lesche langsung menciumnya tanpa peringatan. Sebuah tangan kokoh melingkari punggung Seria, menjebaknya di dada pria itu. Seketika, dada Seria terlihat naik turun secara signifikan. Panas perlahan meliputi seluruh wajahnya. Sulit bernapas dengan bibir yang menempel seperti ini. Tangan Seria di bahu Lesche secara refleks mengencang.
“Ha…”
Tangan Lesche membelai paha Seria dan kemudian perlahan naik ke atas. Mata Lesche menatap Seria. Seperti yang mereka lakukan saat Lesche melepas sarung tangan yang diberikan Kalis padanya.
“Jika kamu sedikit lebih sehat, kamu tidak akan bisa bangun dari tempat tidur.” (Lesche)
Suaranya rendah dan menggoda. Lesche menggigit telinga Seria dan melepaskannya. Suara basah itu membuat tulang punggung gadis itu merinding. Seria tidak bisa lagi menggodanya ketika dirinya membelai anggota tubuh bagian bawah Lesche yang sudah menegang. Lesche sudah tidak memperhatikan apapun.
Dia langsung menarik pita di gaun yang dikenakan Seria. Lesche menggigit gundukan lembut yang tersembunyi di dalamnya. Seria sedikit khawatir Lesche bisa mendengar detak jantung yang kuat di dadanya. Seria mencoba membuka kancing Lesche, tetapi Lesche meraih tangannya. Pria itu mencium bagian dalam pergelangan tangannya dengan penuh nafsu.
****
Malam pun tiba.
Seria merosot ke dada Lesche dan mengerjap perlahan.
‘Besok punggungku pasti akan sakit.’
Lesche melakukan segala macam hal padanya, seperti memegang rambutnya dan meletakkannya, menyapu rambutnya ke dahinya. Gerakan tubuhnya sangat kontras dengan gerakan lembut tangannya, di mana Seria merasa seperti akan pingsan dan yang bisa dia lakukan hanyalah membuka matanya.
Lagipula, pasti untuk tujuan inilah Lesche memilih dan menerima Bunga Metis dari daftar hadiah Polvas. Dia ingin meningkatkan kekuatan Seria, dan kemudian melahapnya.
Semakin banyak teori konspirasi ini muncul, semakin Lesche tidak akan membiarkannya pergi. Seria menahan erangan ketika dia menyadari bahwa dia harus mengganti kain di sofa yang ada di kantornya.
Saat Seria sedang memikirkan ini, tangan Lesche perlahan membelai pipinya. Ujung jarinya menyentuh tepi matanya, bulu matanya, dan kemudian bibirnya lagi. Dan tangannya yang lain menyentuh bahunya. Seria meraih tangan Lesche karena semua tindakan kecil ini mengganggunya.
“Tolong hentikan.”
Lesche merengkuh di antara jari-jarinya dan memegangnya erat-erat.
“Aku hanya menyentuh wajahmu sedikit.” (Lesche)
“Apa… kamu tahu bagian tubuhku yang bawah rasanya seperti mati rasa?” (Seria)
Lesche tidak bisa menjawab. Karena mulutnya sudah tertutup oleh tangan Seria. Seria menutupi mulutnya, jelas tahu bahwa pria ini akan menjawab dengan cara yang akan membuat telinga Seria memerah. Seria menghela napas panjang dan melirik ke bawah.
“…….”
Setiap kali Lesche menyentuhnya, kejantanannya semakin besar…. Dia menyukai tubuh Lesche. Sangat menyenangkan untuk tidur di lengan yang kokoh dan lebar dari sudut pandang estetika dan merasa aman. Tapi sekarang dia merasa tidak nyaman melihat kejantanannya yang besar dan keras di bawah sana…
‘Apakah akan pernah tiba saat aku melihat pria ini kelelahan, bahkan sekali saja, sebelum dia meninggal?’
‘… Tidak, dia tidak akan pernah kelelahan. Aku pasti akan mati duluan.’
Seria berkata, menghalangi mulut Lesche.
“Pergilah tidur. Kamu harus pergi ke Istana Kekaisaran besok, bukan? ”
Lesche menatap mata Seria tanpa menjawab. Seria memiringkan kepalanya dan bertanya sekali lagi.
“Kau akan tidur, kan?”
Tawa memenuhi mata Lesche. Pada saat yang sama, dia bisa merasakan bibir pria itu bergerak di bawah telapak tangannya. Lesche menekankan bibirnya dengan keras pada telapak tangan Seria yang menutupi bibirnya. Bibirnya yang panas menjilati jari-jarinya dengan ringan dan menggigitnya.
“Aku belum lelah, Seria.”
Pada saat yang sama, tangan pria itu perlahan turun ke paha Seria. Tiba-tiba, Lesche mengangkat pinggulnya dan mendudukkannya di lengannya. Tubuh Seria yang goyah ditopang dengan kuat oleh Lesche. Seria menatapnya dengan panik saat dirinya duduk tegak dalam sekejap.
“……?”
Dada mereka saling bersentuhan. Lidah Lesche menembus ke dalam mulut Seria dan menciumnya dengan erat.
****
Keesokan harinya.
‘Punggungku sakit.’
‘Jadi seperti inilah rasanya mengalami punggung rematik. Untung aku tidak ada kegiatan di luar hari ini.’
Ketika Seria bangun, Lesche sudah pergi ke istana kekaisaran.
“Haruskah saya menambahkan lebih banyak air panas?”
“Tidak apa-apa.”
Seria membuka pintu yang berat dan masuk. Keheningan langsung menyelimuti telinganya.
Ini adalah ruang doa formal di rumah Berg.
Itu adalah tempat dengan kekuatan besar, sebanding dengan kuil. Dia selalu menganggap bahwa kaca patri Kuil Agung itu indah, dan Seria ingin interior ruang doa dengan lencana Stern ini menyerupai dengan yang ada di Kuil Agung.
Dia bertanya-tanya apakah dia bisa menciptakan kembali kesempurnaan yang mirip dengan kaca patri tembus pandang Kuil Agung dalam waktu singkat….
“Uang dapat membuat hampir semua hal terwujud.”
Linon benar. Uang adalah kekuatan.
Sinar matahari yang berwarna-warni mengalir di sepanjang jendela kaca patri yang didekorasi dengan indah.
Jauh di dalam ruang doa ini adalah tempat lencana Stern disimpan. Kotak penyimpanan tidak dapat diakses oleh semua orang. Itu dibuat oleh konstelasi suci yang dia pesan dengan harga selangit. Berkat ini, tidak ada yang bisa menyentuh lencana.
Tangan Seria mampu melewati kotak konstelasi suci itu. Disitu sudah tergambar sesuatu seukuran kepalan tangan diiringi dengan angka “3.”
Ajaibnya, gambar itu telah digambar secara langsung. Terlebih lagi, gambar itu telah ditulis dalam jangka waktu seminggu. Kecepatannya sangat lambat sehingga gambarnya sudah dalam tahap akhir untuk membuat orang yang menanti menjadi frustasi.
Seria melipat tangannya, bertanya-tanya lukisan macam apa yang Tuban coba gambar dan tunjukkan padanya selama lebih dari seminggu ini, dan setelah beberapa saat, Seria terbelalak.
“Apakah kamu ingin aku membawakan ini untukmu?”
****
Jalan Kota dengan kumpulan townhouse kelas atas yang padat di ibu kota.
Bahkan dari sana, terlihat seorang wanita berambut hijau masuk ke sebuah bangunan dengan dinding yang dibangun dari marmer putih bersih, seperti kuil.
“Apakah itu Nona Seria Stern?”
“Hati-hati dengan apa yang Anda katakan. Dia adalah Grand Duchess of Berg sekarang.”
“Itu benar. Apakah kamu tidak mendengarnya? Kenapa, di wilayah Berg….”
“Aku sudah lama tidak ke sini, ada apa?”
Para wanita yang berkumpul untuk menonton opera bersama mengerjapkan mata karena terkejut. Tampak tidak peduli dengan semua perhatian ini, Grand Duchess of Berg ditemani oleh ksatrianya pun terus berjalan ke townhouse.
‘Semua orang melirikku.’
Bagi Seria, tatapan orang lain tidak terlalu penting sekarang. Townhouse ini adalah tempat dia dulu tinggal sebelum dia pergi ke wilayah Berg. Sudah sangat lama sejak dia berada di sini.
“Stern?”
Pendeta magang muda buru-buru membungkuk. Tidak ada pelayan tetap di townhouse ini, dan beberapa pendeta magang yang lebih tua bergiliran menjaga kediaman Seria. Satu hal yang bagus tentang pendeta magang ini adalah bahwa mereka masih muda dan polos. Ketika Seria menyuruh mereka keluar selama tiga jam, para pendeta magang berkata, “Ya,” dan langsung buru-buru meninggalkan townhouse.
“Haruskah saya menutup pintu?”
“Ya, Bibi.”
Abigail dengan mantap mengunci pintu. Seria menutup jendela dan menuju kamar tidur. Kamar tidurnya masih sama, hanya dibersihkan dan ditata dengan rapi.
Seria duduk berlutut di depan tempat tidur dan meraih di bawahnya. Dia melihat-lihat bagian dalam bingkai kayu dan mengeluarkan tiga kunci yang tersembunyi di sudut-sudutnya. Setelah sedikit menyeka debu dengan sapu tangan, dia pergi ke bagian tengah townhouse. Ada pohon ek besar yang ditanam di tengah taman belakang, dan dia menggali dengan kuat tepat di bawah pohon itu dengan sekop yang dia bawa sebelumnya.
Saat dia menggalinya, Seria mengkritik dirinya sendiri.
“Aku menguburnya terlalu jauh di dalam.”
Setelah menggali selama sekitar 10 menit, dia mendengar suara sekop menyentuh sesuatu yang terbuat dari logam dengan suara berdentang. Seria berteriak dengan gembira dalam hatinya dan buru-buru menggali benda yang ada di dalam tanah.
Terkubur di bawah tanah adalah sebuah kotak baja. Setelah menimbun kembali tanah, dia bergegas kembali ke kamar tidur dengan kotak itu. Dia memilih yang terkecil dari tiga kunci dan memasukkannya ke dalam lubang kunci di kotak.
Kotak terbuka dengan suara gemeretak yang kuat. Dia membuka bungkusan sutra di dalamnya dan mengobrak-abrik isi di dalamnya, dan yang keluar tak lain adalah Blue Diamond.
Itu adalah berlian yang berhasil dimenangkan Seria sebelumnya dalam kompetisi dengan Ratu Yehezkiel.
“Cantiknya.”
Seria bergumam, menatap Blue Diamond dengan hati-hati. Setelah terbangun sebagai Seria dalam novel, dia tidak bisa mempercayai fakta bahwa sesuatu yang sebesar ini adalah batu permata yang nyata, atau spesifiknya, berlian. Seria menyembunyikannya seperti ini karena dia takut akan kehilangannya dalam perjalanan ke Berg.
“Ngomong-ngomong, kenapa Tuban ingin aku membawa ini?”
Gambar di lencana Stern tak lain adalah Blue Diamond ini. Seria langsung mengenalinya ketika dia melihat gambar itu, karena dialah yang melihat berlian biru itu setiap hari.
“Bibi, ayo pergi sekarang.”
Seria mengambil kotak berlian biru dan kembali ke kediaman Berg yang ada di kekaisaran. Dia berjalan cepat ke ruang doa dan menuju ke kotak Emas Konstelasi.
“Sekarang… Apa yang kamu ingin aku lakukan? Haruskah aku meletakkannya di lencana? ”
Seria memiringkan dagunya dan meletakkan Blue Diamond di atas kotak konstelasi yang berisi lencana tempat gambar itu digambarkan.
“…….”
Seria mengerjap.
“……!”
Terkejut, Seria membuka mataku lebar-lebar. Blue Diamond mulai tersedot ke dalam kotak emas konstelasi seolah-olah sedang diserap.
Berlian itu terbang lepas dari tangan Seria dan secara refleks Seria berusaha menggenggam Blue Diamond, yang telah diserap sekitar sepersepuluh ke dalam lencana. Tangan yang memegang berlian itu penuh kekuatan.
“Tuban? Apakah kamu mau mengambil ini? Apa kamu gila? Apakah kamu tahu berapa banyak biaya yang kukeluarkan demi mendapatkan ini? Itu adalah harta karun yang membuatku harus menjual pulau demi membayarnya.”
Tapi Blue Diamond, yang diserap oleh konstelasi emas, tidak bergeming sedikitpun.
Mungkin karena posisinya saat ini, tapi dalam posisi seperti ini Seria memiliki gambaran seolah Tuban juga sedang memegang berlian biru itu dengan erat.
Walau hanya sesaat, tapi Seria merasakan keinginan untuk menggunakan circlet dan pergi ke dunia Tuban.
Dia ingin pergi ke sana dan memukul makhluk itu …
Tangan yang memegang berlian itu bergetar. Seria menjerit pendek dan akhirnya melepaskannya.
“Kamu ambil ini dan aku akan lihat rahasia semenakjub apa yang bisa kamu ungkapkan.”
Jika terjadi kemungkinan terburuk sekalipun, ornamen pertama yang akan menghiasi taman Berg adalah Tuban. 1
Menggertakkan giginya sekeras yang dia bisa, Seria menyaksikan Blue Diamond itu sepenuhnya diserap oleh lambang emas konstelasi. Rasanya Seria ingin menangis dengan air mata darah. Sekarang dia merasa ingin mencabuti rambut Tuban.
Angka ‘3’ pada lencana pun perlahan berubah menjadi ‘2’, dan sebuah huruf yang sama sekali tidak terduga muncul di lencana emas konstelasi.
Catatan Kaki: