The Tragedy of The Villainess (English to Indonesian Translation) - Bab 84
BAB 84
Lesche berangkat sedikit lebih awal. Dia tidak bercanda ketika dia mengatakan dia ingin mengunjungi wilayah Kellyden bersama Seria, tetapi Seria berharap mereka pergi secara terpisah. Di atas segalanya, dia bahkan memintanya untuk datang sedikit lebih lambat.
Jadi.
“Ngomong-ngomong, Lesche…”
“Hmm?”
Dia dengan lembut mengangkat tumitnya sementara mata biru danau menatapnya. Rambutnya, mengingatkan pada warna hijau awal musim panas, menyentuh bahu Lesche dengan ringan, dan dia tidak bisa menahan diri untuk tidak menatapnya.
“Bagaimana kalau kamu bertemu denganku di perbatasan Kellyden? Akan menarik untuk melihat semua pengikut Kellyden dimarahi. Bisakah kamu melakukan itu untukku?”
Dia tidak bisa menebak apa yang dipikirkan Seria. Entah mengapa, gadis ini selalu bertindak seolah seperti penonton yang menonton sebuah drama, menyaksikan drama hidupnya sendiri tanpa henti.
Orang-orang yang menikmati tontonan kehidupan orang lain seolah-olah itu adalah panggung sandiwara memang ada di mana-mana, tetapi jika yang kamu tonton itu adalah hidupmu sendiri…sudah pasti tidak akan semudah itu.
Lesche memang sengaja mengosongkan jadwal sebelumnya.
“Yang mulia? Anda akan pergi hari ini?”
Linon memeriksa jadwal dengan ekspresi bingung.
“Jika Anda pergi sekarang, Anda akan tiba di wilayah Kellyden setidaknya tiga hari lebih awal dari yang direncanakan.”
“Untuk berjaga-jaga jika ada beberapa insiden di jalan sehingga mengakibatkan penundaan dalam perjalanan ke sana. Cara terbaik adalah pergi lebih awal. ”
“Apa? Berjaga-jaga ada insiden di wilayah Barat…?”
Mengapa Grand Duchy of Berg sering disebut dengan istilah “Central Territory”? Tentu saja, karena terletak di pusat Kekaisaran Glick dalam hal posisi wilayah, tetapi juga memiliki arti simbolis lainnya. Salah satunya adalah jalan menuju ke sana selalu bersih dan mulus tanpa ada gangguan.
Bahkan di Kekaisaran Glick, sering ada jalan besar bernama “boulevards”, terutama dengan tempat-tempat makmur seperti Barat.
Jadi seharusnya tidak ada kekhawatiran tentang sesuatu yang menghambat di jalan ….
“Mengapa? Mengapa? Insiden apa yang Anda bicarakan?”
Linon tidak mengerti apa yang dikatakan Lesche. Dia mencoba menghalangi Lesche karena dia bertanya-tanya apakah dia benar-benar harus pergi ke sana 3 hari sebelumnya, tetapi saat Lesche mulai berjalan dengan kecepatan yang jauh lebih cepat dari biasanya, barulah Linon mengerti.
“Ah!”
“Ya, Yang Mulia…kita harus mengantisipasi jeda waktu jika ada penundaan karena insiden di tengah jalan…..Saya akan segera bersiap-siap.”
Linon hampir dimarahi oleh Susan dan Ben karena tidak cepat tanggap. Linon segera menundukkan kepalanya dan menyiapkan segalanya.
Kemudian hari ini.
Seperti yang Linon sang ajudan utama Berg prediksi, Lesche tiba di wilayah Kellyden tepat tiga hari sebelum waktu yang dijanjikan.
Ksatria Kellyden, yang memantau setiap sisi menara pengawas, bingung ketika Lesche muncul di perbatasan wilayah. Dia sama sekali tidak peduli. Dia saat ini sedang memikirkan hal lain. Sebagian besar bangsawan barat berkumpul di sini untuk pemakaman, jadi bagian barat lainnya kosong.
“Padahal hanya satu bangsawan yang meninggal.” 1
Jika dia ingin memulai perang dan menyerang barat, sekarang adalah saat yang tepat untuk melakukannya. Apa sih yang ada dalam pikiran Marquis of Kellyden ketika mereka mengundang semua bangsawan Barat untuk datang ke pemakaman? Lesche berpikir itu menyedihkan, tetapi dia tidak menunjukkan ketidakpuasan tersebut di wajahnya. Dia hanya menatap pria yang berlari keluar untuk menyambutnya.
“Grand Duke Berg ….?”
Nissos Kellyden, putra kedua Marquis Kellyden. Dia bingung karena Lesche tidak mengumumkan kedatangannya sebelumnya. Nissos tidak bisa mempercayai telinganya saat dia mendengar laporan bahwa Grand Duke of Berg telah tiba.
Marquis menyuruhnya untuk tinggal bersama Seria sepanjang jamuan makan, tetapi kedatangan Grand Duke Berg yang mendadak adalah situasi luar biasa yang tentu bisa dipahami ayahnya. Nissos segera berlari ke pintu masuk kastil di tepi danau dan membeku di tempat.
Saat berlari terburu-buru, Nissos berpikir mungkin ada kekeliruan. Namun itu terbukti salah. Karena pria di depannya memang Grand Duke of Berg.
Nissos pernah melihat Lesche di pertemuan kekaisaran. Perasaan aneh yang mengintimidasi yang tidak akan pernah dia lupakan. Bendera yang berkibar memiliki pola Berg yang disulam dengan jelas di atasnya.
‘Kenapa dia datang jauh-jauh ke sini? Karena Seria?’
Untuk sementara, Nissos hanya bisa membekukan mulutnya saat wajah dingin tanpa ekspresi, yang menjadi alasan kebanyakan bangsawan waspada terhadap Lesche Berg, tertuju ke arahnya.
“…”
Lesche melihat ekspresi wajah Nissos. Harapan kecil apa pun yang dia miliki dengan cepat hilang. Putra kedua Kellyden tidak memiliki banyak kemiripan dengan Seria. Matanya pucat, dan tidak ada yang mengingatkannya pada Seria. Lesche mengira saudara tiri Seria akan sangat mirip dengannya, tapi…
Lesche sangat menyadari fakta bahwa hubungan Seria dan Kellyden berada dalam kondisi terburuk. Sambil memperhatikan Nissos dari ujung kepala hingga ujung kaki dengan mata tidak tertarik sama sekali, Lesche berkata,
“Aku di sini untuk menjemput Seria.”
‘Lebih baik aku menanyakan langsung keberadaan Seria.’
“… Saya tidak berharap Yang Mulia datang ke sini secara langsung.”
“Tunjukkan jalannya.”
Nissos tampak lebih dari sedikit bingung ketika kata-katanya dipotong. Faktanya, ini adalah pertama kalinya dia melakukan percakapan secara langsung dengan Grand Duke Berg. Dia memang sempat melihatnya beberapa kali sebelumnya, tetapi hanya itu. Untuk berbicara dengan Grand Duke Berg secara langsung bukanlah kesempatan yang datang dengan mudah, bahkan sebagai keturunan langsung dari keluarga barat yang terkenal.
Namun, Nissos tidak tahu bahwa Lesche begitu arogan dan kaku dalam berbicara.
“Anda sudah menempatkan beberapa ksatria Berg ke saudara perempuan Saya, Grand Duke.”
Itu adalah kalimat sindiran yang halus yang seharusnya tidak diucapkan untuk bangsawan selevel dirinya. Lesche memberinya pandangan geli pada provokasi Nissos yang sangat tidak memprovokasi.
“Bahkan satu batalyon pun tidak akan cukup untuk mengawal istriku. Tuan Muda sepertinya tidak tahu banyak. ”
“…”
Ekspresi Nissos mengeras. Tetapi dia tidak dapat menemukan jawaban untuk membalas pernyataan itu. Ada terlalu banyak perbedaan dalam status mereka.
“…Seria ada di aula perjamuan kastil. Jadi… saya akan membawa Anda padanya, Yang mulia.”
Jembatan gerbang utama pun dibuka untuk memberi jalan kepada tamu dengan status tinggi yang menunjukkan keramahan langsung dari si tuan rumah. Lesche mengangkat alisnya dengan samar.
“Ada apa, Yang Mulia?”
“Saya tidak tahu apakah Kellyden memperlakukan istri saya dengan keramahan yang pantas.”
Untuk sesaat, Nissos tidak bisa menahan diri untuk tidak tersentak. Lesche sudah mendengar bahwa Kellyden tidak repot-repot membuka jembatan utama untuk Seria ketika dia mengunjungi kastil.
“… Seria adalah saudara perempuan saya, jadi saya mencoba yang terbaik untuk memperlakukannya dengan baik.”
Mata merah itu melirik Nissos.
“Saya harap upaya yang Tuan Muda katakan sudah dilakukan adalah lebih sungguh-sungguh dari standar etiket kekaisaran.”
“…”
Lesche dan Nissos menyeberangi jembatan panjang yang membuka jalan, melewati taman yang luas, dan langsung menuju paviliun tempat aula perjamuan berada. Ketika mereka sampai di pintu masuk, mereka menuruni kuda mereka.
Saat mereka mendekati aula perjamuan, jumlah bangsawan yang mengenakan pakaian gelap dan mewah mulai meningkat secara eksponensial.
Di antara mereka, mereka yang berstatus relatif rendah tidak mengenal Lesche. Namun, penampilannya yang luar biasa cukup menarik perhatian. Beberapa wanita terpesona bahkan tanpa menyadarinya.
“Apa……”
Apakah beliau mengenal almarhum Lady Magrus? Meskipun beliau adalah keturunan langsung dari Kellyden, beliau tidak memiliki status dan kelebihan khusus, sehingga skala perjamuan pelayatan ini, yang seharusnya diadakan dan diselesaikan dengan tenang dan hanya dengan upacara singkat saja, tiba-tiba telah berubah begitu besar sehingga bahkan seorang Grand Duke muncul.
Marquis of Kellyden, pemilik wilayah, sudah berada di pintu masuk aula perjamuan saat Nissos sedang terpana. Tidak hanya Marquis, tetapi juga pengikut Kellyden, yang memegang posisi penting, bergegas keluar dan bertukar pandang dengan terkejut.
“Yang Mulia.”
“Marquis Kellyden.”
“Saya minta maaf karena tidak bisa menghubungi Anda sebelumnya. Apa yang bisa saya lakukan untuk Anda tiba-tiba ….? ”
Kata-kata sopan Marquis tidak berlanjut sampai akhir.
“Tuanku! Anda harus datang dan melihat ke dalam!”
Kepala kepala pelayan berteriak ketika dia bergegas keluar dari ruang perjamuan. Kepala pelayan tidak bisa melihat Lesche saat dia mencoba melewati pengikut Kellyden yang berdiri berlapis-lapis seperti dinding.
“Nona Seria barusan….!”
Sebelum kepala pelayan bisa menyelesaikan laporannya yang terengah-engah, mata Marquis melebar.
Grand Duke of Berg, pria yang telah berkunjung dan mengambil semua jiwa Kellyden, berjalan menuju ruang perjamuan tanpa ragu-ragu.
Marquis Kellyden juga segera bertanya dalam perjalanan kembali ke ruang perjamuan.
“Ada apa dengan Seria!”
Aula perjamuan dipenuhi dengan setidaknya beberapa ratus bangsawan. Entah bagaimana Lesche merasa aneh saat dia berenang melewati lautan para bangsawan yang membeku.
Itu adalah sensasi yang tidak menyenangkan seperti ketika dia membunuh iblis di musim dingin. Intuisi ini menjengkelkan tetapi sangat akurat.
Akurat dan menjengkelkan.
Dia melihat Seria di tengah lantai dansa, tubuhnya gemetar dengan aneh.
“Seria! Sadarlah, Seria!”
Cassius, putra pertama Marquis of Kellyden, mengguncang tangan Seria, yang pucat dan mengeras. Tetap saja, Seria tidak bergerak sama sekali. Seolah-olah seseorang telah menancapkan paku ke kakinya dan menancapkannya ke lantai.
“…Hentikan!”
Pada saat yang sama, ada suara keras yang datang dari sisi berlawanan dari Lesche. Itu adalah Kalis.
“Marquis Haneton!”
Kalis, yang berusaha dihentikan dengan seorang wanita yang tampaknya adalah Marchioness Kellyden, bergegas menuju Seria.
Namun, tangan Kalis gagal mencapai bahu Seria. Karena tepat sebelum dia menyentuhnya, tangannya dihentikan oleh kekuatan kuat yang tak terduga.
“Grand Duke Berg?”
Dengan kasar melepaskan tangan Kalis, Lesche tidak menjawabnya. Dia dengan cepat meraih kedua bahu Seria dan menariknya kembali. Seketika, wajah Lesche mengeras tidak seperti sebelumnya.
Dia belum pernah melihat Seria begitu membeku. Dia mengangkat pandangannya dalam kemarahan yang membara.
“Apa yang kamu lakukan pada istriku…..Seria?”
Lesche menghentikan gerakannya saat air mata tiba-tiba mengalir di pipi Seria. Hanya ada beberapa momen dalam hidupnya saat Lesche merasa tak berdaya dan ini adalah saat salah satu momen itu.
Ge
Ah Lesce. 😭😭😭
Suami idaman sekali…